Potensi Besar Belajar Skill Google Ads

2 mins
Ads

Google ads merupakan salah satu media digital marketing yang cukup efektif. Masih belum banyak orang yang memiliki skill ini, padahal punya potensi besar untuk bisnis pada masa mendatang.

Jangan kaget kalau suatu saat nanti skill Google ads ini demand nya meningkat, apalagi top company pasti butuh skill ini.

Google Ads ini termasuk ke dalam kategori marketing berbayar atau PPC (Pay-Per-Click). Ini artinya semua orang yang menggunakan Google Ads perlu cost ketika iklan yang kita pasang di klik audiens.

3 Alasan penting untuk mulai mempelajari skill Google Ads

biaya iklan yang dihabiskan perusahaan dari tahun ke tahun

Sayangnya belum banyak brand yang aware sama Google ads ini. Ada beberapa pertimbangan kenapa brand harus pake Google ads ini.

Ini juga bisa jadi pertimbangan kamu buat belajar skill Google ads, karena trend penggunaannya yang semakin meningkat.

1. Google sebagai mesin pencari utama

Alasan pertama, Google ini search network paling populer & mendominasi hampir semua aspek. Sehari aja ada jutaan orang yang akses Google buat cari informasi.

Dan ads bakal terselip di dalam search network tersebut. Tentu nanti ada jutaan potensi yang bisa menjadi leads.

2. Punya beragam fitur

Kedua, Google Ads punya banyak pilihan iklan yang bisa disesuaikan sama  model & sasaran bisnisnya. Cara setting nya juga nggak sulit kok.

Google Ads juga punya banyak fitur yang bisa disesuaikan sesuai goals. Platform nya juga beragam, ada Gmail, Youtube, Google Search, dan lain sebagainya.

3. Audiens yang luas 

Ketiga, Google Ads bisa menghasilkan penjualan lebih cepat dengan low effort. Maksudnya, Google punya audiens yang luas & hanya perlu mengkategorikannya sesuai sama target audiens pengiklan.

Masih banyak alasan lain yang bisa mendukung kamu buat make Google ads sebagai salah satu marketing effort.

Kalau kamu mau belajar Google ads lebih dalam, bisa baca lebih detail seputar google ads di artikel web Belajarlagi.

Baca juga: Panduan belajar google ads untuk pemula

Mengingat banyak sekali perkembangan dan perbaikan fitur yang disediakan oleh Google Ads seperti halnya pemanfaatan artificial intelligence di mesin penelusuran, otomatisasi, dan juga mengutamakan iklan berbentuk video, bukan tidak mungkin jika media ini membawa dampak positif untuk campaign digital. Tertarik untuk mencoba belajar ilmu ini?

Temukan Hal Menarik dan Asyik Lainnya

Yuk, Langganan Newsletter Kami

Topik apa yang paling menarik untuk anda?
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
Cookie Consent

By clicking “Accept”, you agree to the storing of cookies on your device to enhance site navigation, analyze site usage, and assist in our marketing efforts. View our Privacy Policy for more information.

Cookie preferences