Prospek Kerja Digital Marketing Saat Ini

2 mins
Creative
Content
SEO

Gimana sih prospek kerja digital marketing itu? Apa aja yang perlu dipelajarin? Nanti kerjanya ngapain aja, ya?

Ternyata ada lho yang belum aware sama digital marketing ini. Yuk kita bahas lebih detail. Digital marketing jadi pekerjaan yg nge-tren di abad ke 21 dan akan terus meningkat kebutuhannya. Survey bilang kebutuhan talent digital marketing di perusahaan bisa sampai 59% (McKinsey). Bisa dibayangkan kan, begitu besarnya kebutuhan digital marketer saat ini?

Digital marketing ini lingkupnya luas banget, butuh banyak skill kalau mau menguasai semuanya, mulai dari riset, content creating, hingga analisisnya. Tapi tenang, kamu gak harus kuasai semua skill digital marketing kok, bisa salah satu aja.

Apa aja sih konsen skill digital marketing yang banyak dicari perusahaan? Yuk, ketahui beberapa di antaranya!

1. Social Media Marketing

Menangani social media ini jadi role digital marketing yang banyak dicari perusahaan. Hal ini terjadi karena media sosial sangat dibutuhkan di era digital ini sebagai media promosi. Bagi orang-orang yang melamar posisi ini, jobdesknya agak banyak, tapi seru kalau nyaman menjalaninya. Teman Belajar yang ingin memulai berkarir atau switch career ke bidang ini bisa mulai belajar dari bikin konten, mengatur strategi hingga analisis pertumbuhan dan potensi platfor media sosial yang sedang kamu garap.

2. Content Creator

Platform media sosial akan percuma kalau gak ada role content creator. Pernah dengar pepatah content is king? Hal ini banyak diyakini oleh praktisi digital marketing bahwa konten adalah nyawa dari media sosial. Apalagi dengan adanya platform Tiktok dan instagram yang arahnya semakin mengarus utamakan konten-konten berbentuk video pendek, content creator semakin banyak dibutuhkan perusahaan.

Jobdesknya tentu membuat dan menganalisis konten supaya bisa menarik konsumen untuk berinteraksi atau bahkan membeli produk dan jasa.

3. Search Engine Optimization

SEO adalah optimasi search engine salah satunya Google. Jangan heran kalau role ini banyak dicari, karena potensi Google Search yang besar banget. Tapi role ini butuh konsistensi dan terus belajar karena ada banyak hal yang perlu kamu pelajari, mulai dari indexing, crawling, sampai hal-hal teknis lainnya yang dibutuhkan untuk mengoptimalkan search engine.

Alasan lebih lengkapnya, Teman Belajar bisa baca: 15 Alasan SEO banyak dibutuhkan untuk bisnis.

4. Key Opinion Leader Specialist (KOL)

Influencer sampai sekarang masih jadi alternatif strategi marketing yang cukup efektif. Ini karena power word of mouth influencer yang mampu mempengaruhi keputusan audiens. Buat Teman Belajar yang mau fokus ke role ini, perbanyak pengalaman komunikasi dengan influencer adalah kuncinya. Sebab, kamu akan banyak bekerja sama dengan banyak orang baru.

Apa saja Job Description KOL Specialist? Berikut Peran dan Tugasnya!

Teman Belajar bisa juga loh mengintip lebih banyak lagi ulasan mengenai digital marketing dan studi-studi kasus lainnya di website belajarlagi.id dan X @belajarlagiHQ!

Kalau kamu ingin lebih intensif mempelajarinya lagi, yuk segera daftarkan diri kamu di kelas umum maupun kelas spesialisasi digital marketing di BelajarlagiHQ! Sampai jumpa di kelas, yaaa!

Temukan Hal Menarik dan Asyik Lainnya

Yuk, Langganan Newsletter Kami

Topik apa yang paling menarik untuk anda?
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
Cookie Consent

By clicking “Accept”, you agree to the storing of cookies on your device to enhance site navigation, analyze site usage, and assist in our marketing efforts. View our Privacy Policy for more information.

Cookie preferences