Ini Loh Prospek Jenjang Karier Copywriter buat Kamu si Kreatif

Belajarlagi Writer
8 Min Read
Published:
December 2, 2022
Updated:
December 2, 2022

Prospek jenjang karir sebagai copywriter sebenarnya seperti apa sih? Teman Belajar yang hobi menulis mungkin bertanya-tanya tentang hal tersebut. Pasalnya, profesi sebagai copywriter belakangan ini makin populer seiring makin berkembangnya dunia digital marketing.

Pada dasarnya, pekerjaan sebagai copywriter sudah ada sejak lama, bahkan sebelum teknologi makin canggih seperti sekarang. Kemahiran merangkai kata-kata untuk promosi menjadi kebutuhan dasar perusahaan dalam pemasaran. Nah, pada area itulah sosok copywriter sangat krusial.

Andai Teman Belajar merupakan orang yang gemar menulis serta berpikir kreatif, profesi copywriter mungkin cocok buatmu. Biar lebih paham seluk beluk pekerjaan ini, coba simak ulasan dan prospek kerjanya berikut ini ya!

Pengertian Copywriter

Ketika menyebut kata copywriter, apa yang kamu bayangkan? Apakah sebuah pekerjaan tulis-menulis saja? Apakah seseorang yang menghabiskan waktu seharian untuk merangkai kata-kata dalam kalimat?

Teman Belajar, copywriter bukanlah sekadar pekerjaan menulis. Memang tugas utama seorang copywriter adalah membuat tulisan (copywriting) untuk berbagai kebutuhan pemasaran. Sebut saja iklan, brosur, media sosial, dan lain-lain. Namun, tulisan tersebut setidaknya mesti mampu menggerakkan konsumen untuk membeli produk atau jasa.

Beberapa orang seringkali terjebak antara pengertian content writer dan copywriter. Meski namanya mirip, ruang lingkup kerja keduanya sangat berbeda. Content writer bertugas membuat artikel yang bersifat informatif atau edukatif, sementara copywriter harus membuat tulisan yang sifatnya persuasif.

Singkatnya, seorang copywriter seharusnya memiliki keahlian untuk memproduksi tulisan yang dapat menarik hati konsumen. Tujuan akhir dari sebuah copywriting adalah untuk selling, baik itu hard selling maupun soft selling.

Tanggung Jawab Copywriter

Dalam perusahaan, copywriter berada pada naungan divisi marketing atapun digital marketing. Pekerjaan ini juga erat hubungannya dengan agensi periklanan. Jadi, jangkaun kerja dari copywriter sebenarnya masih sangat luas sehingga peluang kariernya pun cukup baik.

Namun, sebelum kamu mempelajari prospek jenjang karir sebagai copywriter, ada baiknya pahami dulu tanggung jawab kerjanya. Dengan mengenal garis besar pekerjaan copywriter, kamu menjadi lebih memiliki gambaran kedepannya.

Berikut beberapa tanggung jawab copywriter dalam lingkup digital marketing maupun agensi:

  • Mempelajari briefing tujuan konten, baik itu dari klien maupun marketing
  • Membuat usulan konsep atau ide untuk rancangan bentuk konten
  • Melakukan riset untuk konten yang akan dibuat
  • Membuat copywriting atau tulisan untuk setiap kebutuhan pemasaran
  • Berkolaborasi dengan tim kreatif dalam pembuatan konten
  • Melakukan review dan revisi konten atau tulisan jika diperlukan

Seorang copywriter sendiri akan memproduksi tulisan untuk berbagai kebutuhan pemasaran. Antara lain adalah sebagai berikut:

  • Website copy (landing page, blog, deskripsi produk, dan lain-lain)
  • Email copy
  • Media sosial (caption, ads copy, dan lain-lain)
  • Tagline brand
  • Ads slogan

Untuk dapat menunjang tugas dan tanggung jawab tadi, copywriter mesti memiliki keahlian dan kreativitas cukup tinggi. Andai tertarik jadi copywriter, setidaknya miliki kemampuan berikut:

  • Menulis kreatif
  • Komunikasi, baik verbal maupun non verbal
  • Riset konten
  • Sikap persuasif
  • Ketelitian tinggi
  • Cakap banyak pekerjaan (terutama jika pekerjaannya nanti berhubungan dengan banyak divisi)

Prospek Jenjang Karir Copywriter

Melansir dari Glassdoor, merintis karier sebagai copywriter dapat melalui beberapa tahapan. Prospek jenjang karir copywriter sendiri terdiri dari junior copywriter, senior copywriter, dan lead copywriter.

Penjelasan dari masing-masing level kerja ini dapat kamu simak lewat ulasan ini:

Junior Copywriter

Ini adalah entry level yang akan kamu jalani saat pertama kali merintis karir sebagai copywriter. Pada level awal ini, tugasmu mungkin belum banyak seperti copywriter berpengalaman lainnya. Kamu akan lebih banyak belajar mengenal lingkup kerja seorang copywriter secara umum.

Biasanya senior copywriter akan mendampingi pekerjaanmu. Kalian akan menjadi satu tim untuk memformulasikan konten sesuai kebutuhan perusahaan. Pada fase ini, kamu mesti menyerap ilmu dan kemampuan sebanyak-banyaknya dari senior.

Meski masih junior, kamu sudah pasti akan mendapat tanggung jawab menulis berbagai copywriting. Hanya saja, semua hasil kerjamu masih berada di bawah pengawasan serta pendampingan senior copywriter

Senior Copywriter

Meski statusnya masih sama-sama sebagai staf, senior copywriter berada pada mid level. Seorang senior copywriter biasanya sudah punya pengalaman kerja lebih dari tiga tahun. Perannya bukan hanya mengerjakan tanggung jawab harian, tetapi juga membimbing junior copywriter.

Secara struktur, senior copywriter akan lebih sering bertemu langsung dengan klien ketika briefing. Dalam kerja tim, posisi senior bakal banyak melakukan diskusi dengan para junior untuk pembuatan copywriting.

Lead Copywriter

Prospek jenjang karir selanjutnya adalah lead copywriter. Sesuai namanya, posisi ini akan memberikan wewenang kepada seseorang untuk mengatur seluruh kegiatan kerja copywriter. Baik junior maupun senior copywriter mesti melaporkan pekerjaan ke lead copywriter ini.

Yang membedakan lead copywriter dengan posisi copywriter lain adalah kemampuan mengelola alias manajemen. Tugas pada level ini mungkin tidaklah seribet copywriter lain. Namun, jabatan ini menuntut seseorang mampu mengelola waktu dan sumber daya yang ada untuk menyelesaikan proyek.

Andai kamu sudah berpengalaman menjadi copywriter selama lebih dari enam tahun, kamu berkesempatan berada pada posisi ini. Menarik kan?

Bagaimana nih, Teman Belajar? Tentu kamu sudah punya gambaran lebih jelas ya mengenai prospek jenjang karir sebagai copywriter. Yuk, kembangkan bakat menulis kreatifmu dan bersiaplah jadi copywriter handal di masa depan!

#
Karir
Belajarlagi author:

Belajarlagi Writer

Tim penulis Belajarlagi yang profesional dan berdedikasi untuk memberi informasi berkualitas demi Teman Belajar

Temukan Hal Menarik dan Asyik Lainnya

Yuk, Langganan Newsletter Kami

Topik apa yang paling menarik untuk anda?
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
Cookie Consent

By clicking “Accept”, you agree to the storing of cookies on your device to enhance site navigation, analyze site usage, and assist in our marketing efforts. View our Privacy Policy for more information.